Yang Mana Hubungan Anda: Cinta atau Nafsu?

Cek kembali hubungan asmara Anda. Batas antara cinta dan nafsu kini semakin rancu. Jangan sampai saat pikiran sudah melayang ke pernikahan, kekasih hanya melandasi hubungan pada nafsu.

Menurut ahli, cinta merupakan getaran emosi yang dirasakan dua manusia berlainan jenis kelamin. Cinta didasari kepercayaan dan saling pengertian. Emosi itu memiliki pengaruh positif dalam hidup.

Di sisi lain, nafsu merupakan cara alami yang bisa membawa lawan jenis ke dalam suatu hubungan. Namun, nafsu membuat pasangan saling tak peduli. Yang diinginkan hanya seputar masalah seksual.

Ingin lebih jelas membedakan keduanya? Coba pikirkan ciri-ciri yang dilansir laman Boldsky berikut ini. Penting mengetahui arti hubungan dengan pasangan, sebelum melangkah ke arah yang lebih serius.

Mementingkan penampilan
Cantik atau tampan sejatinya bukan hanya soal fisik, tapi juga kepribadian. Jika pasangan hanya fokus pada penampilan luar, itu berarti hubungan berdasarkan nafsu.

Jarang berbincang
Jika tidak ada yang menarik diperbincangkan selain urusan selimut dan kasur, artinya hubungan hanya berdasarkan nafsu. Perbincangan nyaman diperlukan dalam hubungan.

Tak ada masa depan
Pasangan pasti membicarakan masa depan hubungan. Jika Anda tak pernah saling berbagi soal perasaan dan impian, itu bukan hubungan yang berlandaskan cinta.

Terlalu mesra
Dalam hubungan nyata, kemesraan memang penting. Namun jika melulu soal itu, Anda patut curiga. Apalagi jika setiap bertemu pasangan lebih mementingkan kemesraan fisik.

Menghabiskan waktu bersama
Pasangan yang jatuh cinta akan selalu tenggelam dalam percakapan mengasyikkan sampai lupa waktu. Bagi pasangan yang demikian, menghabiskan waktu berkualitas amat penting.

Mengutamakan kebahagiaan
Anda sudah saling jujur soal perasaan. Biasanya, itu akan diikuti hasrat untuk saling membahagiakan dan menjaga. Itu merupakan tanda hubungan yang dilandasi cinta sejati.

Semangat positif
Pasangan yang baik akan mengetahui kapasitas kekasihnya. Dalam kondisi sulit, ia akan selalu ada untuk memberi motivasi dan semangat positif. Begitulah seharusnya cinta.

Ikatan keluarga
Sudah merasa yakin hubungan dilandasi cinta? Maka ini waktunya Anda membicarakan masa depan, juga memperkenalkan pada keluarga. Jika serius, kekasih juga seharusnya bisa mencintai keluarga Anda.

0 komentar:

Posting Komentar

Mohon Saran dan Kritiknya

Sidebar One

Stats

Hidup adalah sebuah anugerah yang harus kita lewati bercumbu rayu dengan ribuan masalah

featured-content

Blogroll

Labels

Labels

Blogger templates

Blogger news

FansPage

Bantu Like Dong Sobat... ^_^
×

Hidup adalah sebuah anugerah yang harus kita lewati bercumbu rayu dengan ribuan masalah

Labels

Rabu, 14 Mei 2014

Yang Mana Hubungan Anda: Cinta atau Nafsu?

Cek kembali hubungan asmara Anda. Batas antara cinta dan nafsu kini semakin rancu. Jangan sampai saat pikiran sudah melayang ke pernikahan, kekasih hanya melandasi hubungan pada nafsu.

Menurut ahli, cinta merupakan getaran emosi yang dirasakan dua manusia berlainan jenis kelamin. Cinta didasari kepercayaan dan saling pengertian. Emosi itu memiliki pengaruh positif dalam hidup.

Di sisi lain, nafsu merupakan cara alami yang bisa membawa lawan jenis ke dalam suatu hubungan. Namun, nafsu membuat pasangan saling tak peduli. Yang diinginkan hanya seputar masalah seksual.

Ingin lebih jelas membedakan keduanya? Coba pikirkan ciri-ciri yang dilansir laman Boldsky berikut ini. Penting mengetahui arti hubungan dengan pasangan, sebelum melangkah ke arah yang lebih serius.

Mementingkan penampilan
Cantik atau tampan sejatinya bukan hanya soal fisik, tapi juga kepribadian. Jika pasangan hanya fokus pada penampilan luar, itu berarti hubungan berdasarkan nafsu.

Jarang berbincang
Jika tidak ada yang menarik diperbincangkan selain urusan selimut dan kasur, artinya hubungan hanya berdasarkan nafsu. Perbincangan nyaman diperlukan dalam hubungan.

Tak ada masa depan
Pasangan pasti membicarakan masa depan hubungan. Jika Anda tak pernah saling berbagi soal perasaan dan impian, itu bukan hubungan yang berlandaskan cinta.

Terlalu mesra
Dalam hubungan nyata, kemesraan memang penting. Namun jika melulu soal itu, Anda patut curiga. Apalagi jika setiap bertemu pasangan lebih mementingkan kemesraan fisik.

Menghabiskan waktu bersama
Pasangan yang jatuh cinta akan selalu tenggelam dalam percakapan mengasyikkan sampai lupa waktu. Bagi pasangan yang demikian, menghabiskan waktu berkualitas amat penting.

Mengutamakan kebahagiaan
Anda sudah saling jujur soal perasaan. Biasanya, itu akan diikuti hasrat untuk saling membahagiakan dan menjaga. Itu merupakan tanda hubungan yang dilandasi cinta sejati.

Semangat positif
Pasangan yang baik akan mengetahui kapasitas kekasihnya. Dalam kondisi sulit, ia akan selalu ada untuk memberi motivasi dan semangat positif. Begitulah seharusnya cinta.

Ikatan keluarga
Sudah merasa yakin hubungan dilandasi cinta? Maka ini waktunya Anda membicarakan masa depan, juga memperkenalkan pada keluarga. Jika serius, kekasih juga seharusnya bisa mencintai keluarga Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon Saran dan Kritiknya

Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Labels

Terjamah

Categories

Popular Posts

About Me

Followers

Blog Archive

Popular Posts

Twitter Q

IKLAN


Kode Iklan Anda Disini

alt/text gambar alt/text gambar alt/text gambar alt/text gambar